Thursday, September 1, 2011
Final Fantasy Perdana untuk Ponsel
Bila Anda adalah seorang yang benar-benar menggemari video game, maka pastilah Anda sudah mengenal sebuah seri video game yang tentu tak berlebihan bila dikatakan teramat istimewa dan terkenal. Ya, Final Fantasy! Jangan mengaku pencinta video game sebelum mencoba Final Fantasy!
Video game Final Fantasy sudah memiliki banyak seri dan merajai dunia video game selama dua dekade lebih. Dalam setiap serinya, pemain bukan sekadar bermain, namun juga diajak serta untuk mengikuti cerita-cerita dramatis yang menarik, layaknya menonton sebuah film. Bahkan, terdapat pula beberapa seri yang benar-benar telah difilmkan.
Mendengar seri Final Fantasy VII, VIII, IX, X, X-2, XI, XII, dan seri-seri lanjutan lainnya, tentunya sudah pernah atau bahkan berulang-ulang kali dimainkan oleh para penggemar dunia video game. Namun bagaimana dengan seri perdananya?! Hmm...
Tak dapat dipungkiri, kendati Final Fantasy telah pernah berkali-kali diperbarui agar dapat dimainkan pada perangkat baru, namun untuk yang hidup di zaman sekarang, bila tak bersungguh-sungguh khusus mencarinya, mustahil untuk dapat merasakan sensasi dari game tersebut. Sulit mencari Final Fantasy perdana yang sudah berusia dua dekade lebih!
Akan tetapi, untuk penggemar video game yang merupakan pengguna ponsel Java Nokia dan Sony Ericsson, kelihatannya masih cukup beruntung, karena ternyata Square Enix (pengembang) telah memperbarui seri tersebut untuk menjadi sebuah game Java yang dapat dimainkan di ponsel Nokia dan Sony Ericsson!
Mungkin benar, tampilan dari game Final Fantasy perdana untuk ponsel Java masih jauh dari bagus. Namun ketika memainkannya, antara percaya dan tidak Anda akan merasa game tersebut telah terlalu sempurna sebagai sebuah game Java. Betapa tidak? Final Fantasy adalah game yang memiliki kisah petualangan akbar, namun ternyata Square Enix mampu mengompresnya menjadi hanya berukuran sekitar 1MB, dan masih tetap dilengkapi puluhan musik latar yang dapat berubah-ubah mengikuti tema-tema tertentu. Ya, kalau tak istimewa, tentu bukan lagi Square Enix. Setuju?!
Untuk pencinta video game, segeralah obati rasa penasaran Anda tentang seri perdana Final Fantasy. Anda juga boleh menonton video cuplikannya terlebih dulu di sini. Selamat bersenang-senang!
Keyword: final fantasy ponsel, final fantasy mobile, final fantasy di hp, final fantasy di ponsel, final fantasy untuk nokia 5800, final fantasy untuk nokia s60v5.
Posted by Art Dimension
Art Dimension Updated at: 8:38 AM
0 Komentar Blogger
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Entri Populer
-
Teknologi SIM ganda pada smartphone bukan lagi hal baru di dunia pergawaian. Hampir semua merek memiliki model smartphone yang dibekali...
-
Foto: Rizka Amita Bermunculannya smartphone yang menggunakan slot model hybrid dari yang murah hingga mahal selangit, sedikit banya...
-
Menyambung postingan sebelumnya yang membahas tentang salah satu game balap berkualitas yang ada pada sistem operasi Android, yaitu N...
-
Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang perlu dan pentingnya sikap sopan-santun bagi kita semua. Karena, sikap sopan-santun ...
-
Tentu, dalam menciptakan suatu karya tulis, penulis-penulis cenderung lebih memprioritaskan MAKNA KATA daripada sakadar BUNYI KATA. Cara ...
-
Sejumlah fitur baru selalu mempermanis sejumlah smartphone flagship berbagai merek, sebut saja Samsung GALAXY S7 atau S7 Edge, di mana salah...
-
Sedari zaman dulu pun, desain fisik sebuah ponsel umumnya selalu tidak luput dari kepentingan para pengguna tunanetra, atau katakanlah ...
-
Oleh: Lea Willsen SEBAGIAN orang beranggapan kalau belajar menggambar itu membutuhkan biaya yang maha...
-
Setelah lama kita mendengar kabar akan ditambahkannya tombol dislike oleh Facebook (FB), kemudian kita juga sempat menduga-duga atau be...