Friday, July 8, 2011

Cara Pemakaian Slot USB yang Benar



Dalam menggunakan komputer atau laptop untuk bekerja, kita mengenal apa yang disebut sebagai slot USB. Slot USB memiliki banyak fungsi, seperti menghubungkan satu sama lain perangkat komputer/laptop, printer, mouse, modem, flashdisk, ponsel, iPod, MP3, bluetooth, bahkan joystik dan lain sebagainya.

Tanpa kita sadari, sebenarnya slot USB adalah sesuatu yang sangat dibutuhkan serta banyak membantu kita. Sayangnya, mungkin tidak banyak dari kita yang tahu, bahwa sebenarnya slot USB adalah slot yang cukup sensitif dan butuh perlakuan khusus dari pengguna agar tidak cepat rusak, atau merusak komputer dan hardware kita. Slot USB tentu berbeda dengan colokan-colokan yang terdapat pada dinding rumah. Berikut beberapa tips untuk Anda:

1. Gunakanlah colokan yang cocok pada lubang. Pastikan arahnya tidak terbalik ketika dimasukkan.

2. Jangan menghubungkan kedua perangkat, apabila salah satu dari perangkat tersebut baru saja usai dihidupkan. Tunggulah hingga kedua perangkat telah benar-benar siap untuk digunakan, baru hubungkan keduanya. Untuk komputer, Anda dapat menggunakan lampu indikator sebagai patokan. Bila indikator telah mulai berkedip-kedip, berarti komputer telah siap dijalankan. Bila indikator masih menyala (tidak berkedip), berarti komputer masih belum siap bekerja. Sedangkan untuk perangkat lainnya seperti ponsel yang tidak memiliki indikator, tunggulah kurang-lebih dua menit.

3. Hindari menggunakan kabel data yang sama untuk dua perangkat berbeda, misalkan ponsel dan modem. Anda melihat kabel tersebut berbentuk sama, namun sebenarnya Anda tak boleh menggunakannya untuk dua perangkat, sekali pun perangkat tersebut memiliki fungsi yang sama.

4. Lakukan remove hardware, setiap kali ketika Anda hendak melepaskan sambungan. Apabila Anda tidak melakukannya, mungkin saja sewaktu-waktu akan terjadi kerusakan data atau hardware. Hal buruk ini memang jarang terjadi. Dan justru karena itulah, banyak dari kita yang tak memerhatikan hal tersebut.

5. Bila terkadang hardware membandel dan tak dapat di-remove, usahakanlah setelah komputer/laptop dimatikan dengan benar, baru mencabut hardware dari slot USB.

6. Bila terjadi hang pada program-program tertentu ketika hardware tengah dihubungkan, Anda tak boleh panik dan langsung mencabut hardware dari slot USB. Cobalah gunakan endtask untuk memaksa mematikan program yang sedang hang. Caranya dapat dibaca di sini. Bila komputer benar-benar dalam keadaan kacau dan program yang hang tak dapat dimatikan, terpaksa Anda harus coba me-restart atau mematikan komputer secara paksa, baru kemudian segera lepaskan hardware. Cara ini kurang begitu bagus. Anda hanya boleh melakukannya bila benar-benar dibutuhkan.

7. Untuk hardware tertentu, lepaskanlah bila tak lagi digunakan.

8. Ketika hendak melepaskan hardware dari slot USB, usahakan untuk tidak menggoyang-goyangkannya. Hal tersebut dapat menyebabkan slot menjadi longgar atau rusak. Tak menutup kemungkinan, data pada hardware juga akan mengalami kerusakan.

9. Bila perlu, Anda bisa memasangkan program-program tambahan yang berfungsi untuk mendeteksi virus, ketika slot USB dihubungkan pada sebuah hardware.





Lea W, 2011
Posted by Art Dimension
Art Dimension Updated at: 12:28 AM
Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

No comments:

Post a Comment

Silakan centang "Notify me" agar Anda memeroleh pemberitahuan.

Entri Populer